Komitmen ISPI untuk terus berkiprah di dunia pendidikan semoga menjadi kontribusi nyata dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dan meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia. Dan tentunya dalam rentang lima puluh satu tahun itu tidak sedikit hambatan, tantangan dan masalah yang muncul baik yang sifatnya internal maupun eksternal. Banyak hal yang perlu dilakukan para sarjana pendidikan yang terhimpun dalam wadah profesi ini dan karenanya ISPI membuka diri untuk urun rembug tentang pelbagai persoalan pendidikan dalam bentuk karya tulis.
Oleh karena itu, maka dalam rangka ikut memeringati hardiknas tahun 2011 dan merefleksikan kelahiran ISPI, panitia lomba penulisan ISPI 2011 memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada para sarjana pendidikan untuk berperan aktif dalam Lomba Penulisan Artikel ISPI 2011.
Lomba ini diharapkan dapat melahirkan karya-karya yang inovatif, objektif dan proporsional untuk dijadikan bahan referensi bagi ISPI dalam berkiprah lebih baik dan optimal di masa mendatang.
B. Tema Lomba :
“ Peranan Sarjana Pendidikan Untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan di Indonesia ”
C. Tujuan :
1. Memberi kesempatan kepada para sarjana pendidikan Indonesia menuangkan ide gagasannya.
2. Meningkatkan kemampuan menulis di kalangan sarjana pendidikan Indonesia
3. Memfasilitasi para sarjana pendidikan untuk menceritakan pengalamannya sebagai pengajar .
4. Menciptakan atmosfir persaingan yang sehat antarsarjana pendidikan Indonesia .
D. Peserta :
1. Sarjana pendidikan yang berprofesi sebagai guru, dosen, widayaiswara dan pengawas di Indonesia
2. Wajib melampirkan biodata singkat, photo 4X6 close up, nomor Handphone yang masih aktif dan nomor rekening (BCA, BNI, BTN).
3. Wajib terdaptar sebagai anggota ISPI online —-bagi yang belum, dapat mendaptarkan diri pada alamat http://www.pendaftaran.ispi.or.id—-
E. Penyerahan Artikel :
1. Artikel berupa soft copy dikirimkan via email ke alamat : ispipusat@yahoo.com dengan membuat judul surat : Kepada Yth. Panitia Lomba Penulisan Artikel Pendidikan ISPI 2011
2. Batas akhir penyerahan artikel tanggal 30 Mei 2011 pukul 24.00 WIB (Bagi yang terlambat tidak akan dinilai).
3. Pengumuman 8 (delapan) artikel terbaik pada tanggal 15 Juni 2011 melalui web ISPI (www.ispi.or.id) dan para kandidat pemenang akan diundang untuk menyampaikan presentasi saat seminar nasional ISPI untuk menentukan sang juara.
F. Aturan Penulisan :
1. Tema : “ Peranan Sarjana Pendidikan Untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan di Indonesia ”
2. Artikel harus merupakan gagasan atau karya orisinal dari peserta bukan JIPLAKAN. Jika ada kutipan atau rujukan dalam artikel tersebut harus dicantumkan sumbernya.
3. Artikel belum pernah dipublikasikan di media atau lomba manapun.
4. Format penulisan artikel (3-4 halaman, ukuran kertas A4, dengan huruf Times New Roman, ukuran 12 point, 1.5 spasi).
6. Seluruh artikel yang telah didaftarkan dalam lomba ini menjadi hak milik panitia sepenuhnya untuk diterbitkan di www. ispi.or.id atau media lainnya.
G. Kriteria Penilaian :
1. Kesesuaian dengan tema
2. Kemanfaatan karya tulis untuk dunia pendidikan
3. Orisinalitas
H. Penghargaan / Apresiasi :
Para pemenang sebanyak 8 (delapan) orang akan mendapatkan tali asih sebagai berikut :
Juara I : Uang tali asih sebesar Rp 1.500.000 dan Piagam Penghargaan dari Ketua Umum ISPI
Juara II : Uang tali asih sebesar Rp. 1.000.000 dan Piagam Penghargaan dari Ketua Umum ISPI
Juara III : Uang tali asih sebesar Rp. 500.000 dan Piagam Penghargaan dari Ketua Umum ISPI
5 Juara harapan mendapat tali asih masing-masing sebesar Rp 100.000 dan Piagam Penghargaan dari Ketua Umum ISPI.
I. Dewan Juri :
1. Prof. Dr. H. Ahman, M.Pd (Sekretaris Umum ISPI dan Dekan FIP UPI )
2. Drs. Sawali, M.Pd (Pengurus Pusat Asosiasi Guru Penulis Indonesia dan blogger guru nasional)
3. Deni Kurniawan As’ari, S.Pd (Humas ISPI)
Lain-lain :
1. Keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat.